6 Film Anime Buatan Makoto Shinkai Terbaik


Kali ini mimin mau membahas mengenai film anime hasil karya Makoto Shinkai. Nah kalian sudah tau belum siapa Makoto Shinkai? Makoto Shinkai adalah seorang Sutradara anime serta penulis asal Jepang. Makoto Shinkai pun disebut sebagai “The New Miyazaki”, yup Hayao Miyazaki merupakan animator sukses di balik Studio Ghibli.
Terbukti film-film terbarunya mampu berhasil meraup keuntungan ‎¥‎ 10 miliar atau Rp 1,1 triliun di Box Office Jepang. Karya pertama Makoto adalah anime pendek Tooi Sekai [Other Worlds]  di tahun 1997 dan namanya mulai melambung lewat anime pendek bertajuk Hoshi no Koe [Voices of a Distant Star] pada tahun 2002.
Dan berikut ini 6 Film Anime Buatan Makoto Shinkai Terbaik [Versi Coretanime]
1. Byōsoku 5 Centimeter [5 Centimeters Per Second]

Referensi pihak ketiga
Film anime drama romantis yang dirilis pada tahun 2007. Film ini dibagi menjadi 3 bagian yaitu Cherry Blossom, Cosmonaut dan 5 Centimeters per Second. Kisahnya dibuat di Jepang pada tahun 1990-an sampai tahun 2008 dan dipusatkan pada seorang anak bernama Takaki Tono. Film karya Makoto Shinkai ini kembali meraih penghargaan Best Animated Feature Film di Asia Pacific Screen Awards tahun 2007.
Pada Film ini juga memiliki  grafik yang sangat indah seperti layaknya melihat gambar 3D. Diperlihatkan dari sudut pandang perjalanan dan suasana kehidupan pada saat itu serta rasa nyaman tinggal dikota tersebut membuat kita sebagai penonton betah untuk menonton terus menerus.

Referensi pihak ketiga

Sinopsis

Menceritakan kisah asmara LDR yang tak terbalas. Berlatar sekitar tahun 90an yang berkisah tentang Tohno Takaki yang menyukai seorang perempuan bernama Shinohara Akari.
Dalam jalan cerita ini dibagi menjadi tiga bagian, yang pertama mengenai pertemuan Takaki dan Akari sejak SD dan karena pekerjaan ayah takaki, membuat mereka berdua harus berpisah satu sama lain dan awal mula itulah konflik dalam film ini.
Pada bagian keduanya hanya menyorotkan kehidupan Takaki pada masa SMA dan bersama teman sekolahnya yang sangat menyukai Takaki. Pada kelanjutan bagian ketiga akhir permasalahan ini akan menyambung. Disini kita sebagai penonton akan menyaksikan semua permasalahan yang terjadi diantara mereka berdua, dari awal permasalahan sejak berpisah karena pekerjaan orang tuanya dan hingga bertemu kembali setelah dewasa dan akhirnya cinta Tohno Takaki tidak terbalaskan dengan Shinohara Akari
2. Kimi no Na wa. [Your Name.]

Referensi pihak ketiga
Siapa sih yang ga tau film anime ini, anime yang terbilang masih baru ini pernah menghebohkan seluruh dunia. Bukan hanya grafiknya yang keren namun jalan ceritanya juga yang sulit ditebak. Anime ini juga berkisah seorang remaja yang memiliki hubungan LDR tidak kalah menarik loh.

Referensi pihak ketiga

Sinopsis

Film anime ini berkisah tentang remaja laki-laki dan perempuan yang sangat sulit untuk bertemu. Laki-laki yang bernama Taki tinggal di Tokyo Jepang sedangkan si perempuan yang bernama Mitsuha tinggal di suatu desa yang jaraknya cukup jauh dari Tokyo. Suatu hari ada meteorid melintasi bumi dan membuat kedua remaja itu saling bertukar tubuh yang dimaksud adalah jiwa Taki menggerakan tubuh Mitsuha dan begitu sebaliknya .
Mereka saling bertukar tubuh pada saat mereka tertidur, dan karena itu mereka memutuskan untuk mencatat setiap kegiatan mereka demi menyelamatkan hidup mereka masing-masing. Namun tiba-tiba konflik terjadi, entah kenapa mereka sudah tidak bisa bertukar tubuh kembali. Sehingga Taki memutuskan untuk pergi ke tempat Mitsuha tinggal, disitulah permasalahan dalam film ini terungkap. Taki bersikeras ingin menyelamatkan Mitsuha.
3. Dareka no Manazashi [Someone Gaze]

Referensi pihak ketiga
Dareka no Manazashi, Film anime ini membuat air mata berlinang. Meneteskannya bukan karena ada yang meninggal atau karena sad ending namun karena ceritanya yang bikin jleb di hati dan mungkin bagi yang sudah tidak ada orang tua atau sudah berpisah dengan orang tua, kamu akan teringat kembali dengan mereka.
Karya Makoto Shinkai tidak pernah membuat kita bosan dengan jalan ceritanya. Dalam anime ini juga memiliki pemandangan yang mirip 3D seperti terlihat hidup dan betah untuk ditonton.

Sinopsis

Bercerita tentang Okamura Aya, yang akrab dipanggil juga “Aachan”, karena Ibunya ada di luar negeri untuk menjalani pekerjaan sebagai dokter, jadi ia tinggal bersama ayahnya dan kucing peliharaan, Mii-san. Setelah Aachan dewasa, ia mendapatkan pekerjaan di suatu perusahaan dan memilih untuk berpisah dari ayahnya karena untuk memulai kehidupan barunya.
Ayahnya yang biasa tinggal dengan Aachan kini hanya bersama dengan kucing peliharannya dirumah. Suatu hari ayahnya terus mencoba menghubunginya namun entah kenapa Aachan tidak menjawabnya.
4.  Kotonoha no Niwa [The Garden of Words]

Referensi pihak ketiga
Nah selanjutnya ada The Garden of Words. Film Anime yang masih mengusung genre drama ini mengisahkan seorang anak laki-laki 15 tahun dan wanita berusia 27 tahun yang menemukan persahabatan tidak biasa di satu hari hujan di Taman Nasional Shinjuku Gyoen. Menurut Makoto Shinkai, hujan dalam film ini mewakili kekuatan cinta: tidak dapat dikendalikan atau dihentikan.
Dengan kisah asmara yang simple dan dibalut dengan viusal yang sangat indah itu yang menjadikan film anime ini luar biasa, pokoknya kita sebagai penonton akan dibuat kagum oleh visualisasi serta jalan cerita yang diberikan oleh film ini.

Referensi pihak ketiga

Sinopsis

The Garden of Words menceritakan tentang seorang pemuda bernama Takao Azuki pemuda berusia 15 tahun yang mempunyai keahlian dalam membuat sepatu, keahliannya itu yang membuat ia mempunyai cita-cita menjadi designer sepatu profesional.
Takao ternyata mempunyai kebiasan yang unik yaitu setiap turun hujan ia selalu bolos sekolah dan pergi ke taman untuk mencari inspirasi dalam membuat design sepatu yang akan dia buat, suatu hari saat Takao pergi ke taman yang biasa ia kunjungi, ia bertemu dengan seorang wanita bernama Yukari Yukino dan saat itulah kisah asmara antara dua orang ini terjadi.
5.  Kumo no Mukou, Yakusoku no Basho [The Place Promised in Our Early Days]

Referensi pihak ketiga
The Place Promised in Our Early Days merupakan film anime pertama dari Makoto Shinkai loh. Film mengambil set waktu setelah perang dan Jepang dibagi menjadi 2 blok: Utara dikuasai oleh Uni Soviet dan Selatan dikuasai Amerika Serikat. Diisi suara oleh Hidetaka Yoshioka, Masato Hagiwara dan Yuka Nanri, film ini mendapatkan beragam respons positif dari kritikus dan memenangkan film anime terbaik di Mainichi Film Awards pada tahun 2004.
Cerita dari film ini bukan hanya menampilkan kisah cinta segitiga saja, Jika kalian tidak konsentrasi saat menonton pasti kalian tidak akan ngerti alur dari film ini. Jadi mohon diperhatikan setiap scene dan dialog yang ada supaya kalian mengerti jalan cerita dari film ini.
Walaupun memiliki alur yang rumit, mimin yakin kalian semua akan mengerti kisah dari film ini dan akan terharu oleh perjuangan Hiroki dan Takuya untuk mewujudkan mimpi mereka bersama.

Referensi pihak ketiga

Sinopsis

Dalam timeline alternatif, Jepang dibagi setelah kalah Perang Dunia II: Hokkaido dianeksasi oleh “Union” sementara Honshu dan pulau-pulau selatan lainnya berada di bawah kedaulatan AS. Sebuah menara namun misterius raksasa dibangun di Hokkaido dan dapat dilihat dengan jelas dari Aomori (prefektur utara Honshu) di Selat Tsugaru. Pada musim panas tahun 1996, tiga 9-kelas telah membuat janji bahwa suatu hari mereka akan membangun sebuah pesawat terbang dan mengungkap misteri menara, tapi proyek mereka ditinggalkan setelah gadis, Sayuri Sawatari, mulai mengalami penyakit tidur dan dipindahkan ke Tokyo untuk pengobatan yang lebih baik. Tiga tahun kemudian, Hiroki Fujisawa sengaja menemukan bahwa Sayuri telah mengalami koma sejak itu, dan ia meminta Takuya Shirakawa untuk membantu dia menemukan cara untuk menghidupkan kembali. Apa yang mereka belum tahu adalah bahwa ketidaksadaran Sayuri entah bagaimana terkait dengan rahasia menara dan dunia.
6. Hoshi o ou kodomo [Children Who Chase Lost Voices]

Referensi pihak ketiga
Dan Yang terakhir, Children Who Chase Lost Voices yang menceritakan seorang gadis muda bernama Asuna, ia sering menyendiri di atas bukit ditemani kucingnya, Mimi. Asuna kerap mendengarkan suara radio misterius yang dihasilkan dari kepingan kristal peninggalan mendiang ayahnya yang mengarahkan dirinya ke dunia tersembunyi.
Film anime ini diisi suara oleh Hisako Kanemoto, Kazuhiko Inoue dan Miyu Irino. Children Who Chase Lost Voices adalah film animasi terpanjang karya Makoto Shinkai dan digambarkan sebagai film animasi yang sangat “hidup” dengan petualangan, aksi, serta asmara.

Referensi pihak ketiga

Sinopsis

Kisah bermula saat Asuna sering mendengarkan lagu dari radio sederhana buatan dia sendiri, untuk membuat radio itu bekerja Asuna memakai satu buah kristal pemberian sang ayah yang sudah meninggal saat ia masih kecil dulu.
Pada saat Asuna mengutak ngatik radionya tersebut, dia mendengarkan melodi yang sangat indah yang membuat dirinya kagum, setelah itu banyak kejadian aneh di kampung halaman Asuna, mulai dari sering bermunculan hewan aneh yang tidak tau asal-nya dari mana bahkan Asuna hampir tewas dimakan salah satu hewan tersebut.
Tetapi ada seorang pria misterius yang menyelamatkan hidup nya, pemuda itu bernama Shun dari situlah Asuna tau ada negri dibawah tanah yang bernama Agartha dan berniat untuk menjelajahi nya.

Manakah Film Anime Buatan Makoto Shinkai Diatas Yang Kalian Sukai?


Referensi pihak ketiga
Sudah menonton semua belum? Mimin pribadi mulai menyukai karya Makoto Shinkai karena film anime 5 Centimeters Per Second yang membuat mimin harus menonton film tersebut 3 kali untuk mengerti jalan ceritanya. Setelah itu, mimin mulai jatuh hati akan karyanya Makoto Shinkai dan mengkoleksi banyak judul yang dibuatnya.
Mimin akui bahkan menghormati, dia sebagai sutradara film, produser, penulis, animator, pengisi suara, bahkan hingga seniman manga.
Bahkan mimin sudah membaca novel Kimi no Na wa. sebelum filmnya diputar. dan itu, bahkan bisa dibilang mampu menyaingi filmnya dalam hal perasaan si penikmat (penonton/pembaca).

Balik lagi ke pertanyaan, Manakah Film Anime Buatan Makoto Shinkai Diatas Yang Kalian Sukai?
Jawab di kolom komentar sekaligus kasih tau alasannya yaa^^
Terima kasih telah membaca artikel ini^^
Jangan Lupa Klik Suka, Bagikan Dan Ikuti Yaa^^

Comments

Post a Comment